MOROWALI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali kembali menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari PT IMIP, untuk membantu para tenaga medis dalam penanganan pasien virus corona atau Covid-19 di daerah itu.
Pusat penerangan informasi dan juru bicara Covid-19 Kabupaten Morowali, Ashar Ma’ruf, Ahad (05/04), mengatakan, bantuan dari PT IMIP tersebut berupa jas hujan sebanyak 8.212 lembar, baju APD sebanyak 100 lembar, handscoon (sarung tangan) sebanyak 500 pcs dan Google Glass sebanyak 15 buah.
Menurut Ashar, bantuan tersebut sangat berarti bagi pemerintah daerah dan tenaga medis, mengingat tingginya kebutuhan, ditambah sulitnya mendapatkan APD di tengah merebaknya wabah virus corona.
“Karena saat ini tim medis sebagai garda terdepan untuk menghadapi pasien corona,” ujarnya.
Ashar menambahkan, APD tersebut diperuntukkan bagi para petugas kesehatan RSUD Morowali, RSU Pratama Paku dan 9 Puskemas yang ada di Kabupaten Morowali.
Sementara itu, perwakilan PT IMIP, Askurullah, mengatakan, bantuan APD tersebut merupakan bentuk kepedulian pihaknya terhadap keselamatan tim medis dalam menangani pasien Covid-19.
Askurullah berharap, bantuan tersebut dapat melindungi para tenaga medis di rumah sakit Morowali dalam menjalankan tugas-tugas kemanusiaan.
Sebelumnya, PT IMIP juga telah memberikan bantuan disinfektan kepada Pemkab Morowali. Bantuan tersebut diserahkan oleh Pimpinan PT IMIP kepada Bupati Morowali. (HARIS)