Pemkab Donggala Salurkan Bantuan Pangan kepada Warga Terdampak Covid-19

oleh -

DONGGALA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Donggala, Sulawesi Tengah, menyalurkan bantuan pangan beras kepada perwakilan masyarakat di Kantor Camat Banawa, Selasa (25/08).

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis oleh Bupati Donggala, Kasman Lassa.

Menurut Bupati, masyarakat  yang diberikan bantuan yaitu masyarakat yang terdampak Covid-19 yang sudah berjalan selama enam bulan.

“Alhamdulillah khusus untuk Donggala sampai dengan sekarang masih berada pada zona hijau dan itu patut kita pertahankan karena di Provinsi Sulteng ada tiga daerah yang masih berada pada zona hijau hingga sekarang. Ketiga daerah  tersebut yaitu Donggala, Banggai dan Parigi Moutong,” jelas Kasman.

Karena itu, bupati meminta masyarakat untuk bekerja sama dengan Pemda untuk mengantisipasi Covid-19 sehingga Donggala tetap berada pada zona hijau.

BACA JUGA :  Donor Darah di Momen HUT ke-79 RI, IMIP Target 400 Kantong

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial Kabupaten Donggala, Akris Fatah, menyampaikan, bantuan tersebut diberikan kepada masyarakat di 16 kecamatan, 158 desa dan 9 kelurahan.

Penyalurannya tahap pertama dan tahap kedua sebanyak 20 Kg untuk setiap kepala keluarga.

Dari seluruh bantuan yang diserahkan sampai dengan tanggal 31 Desember 2020 sudah mencapai kurang lebih 338.100 Kg.

BACA JUGA :  Diseminasi Stunting Tahap 1: Pemkab Poso Fokus pada Gizi, Kesehatan, dan Pola Asuh Anak

Menurutnya, bantuan tersebut diserahkan untuk masyarakat masuk kategori miskin yang terdampak Covid-19, diluar yang sudah mendapatkan PKH, pangan non tunai dan bantuan langsung tunai dari dana desa.

“Kami selalu melakukan koordinasi dengan seluruh kepala desa dan lurah untuk meminta data masyarakat yang sama sekali belum mendapatkan bantuan,” jelas Akris.

Reporter : Jamrin AB
Editor : Rifay