SIGI – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sigi, menyerahkan bonus kepada atlet-atlet Cabang olahraga (Cabor) Kabupaten Sigi, yang meraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX di Banggai, Sulawesi Tengah tahun 2022. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Sekretariat KONI Kabupaten Sigi Senin (17/04).
Penyerahan bonus atlet peraih medali tersebut, diserahkan langsung oleh Bupati Sigi Moh Irwan secara simbolis didampingi Sekab Sigi Nuim Hayat, Ketua KONI Sigi Moh Agus Syawal, Kadis Pora, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Sigi serta tokoh olahraga Kabupaten Sigi.
Bupati Sigi Mohamad Irwan mengatakan, atas nama Pemda Sigi mengucapkan terima kasih, kepada atlet yang telah berjuang di Porprov ke IX Provinsi Sulawesi Tengah, di Banggai tahun 2022 lalu, hingga bisa meraih predikat peringkat ke 3.
“Semua ini berkat kerja keras para cabang olah raga dan para pelatih, bisa membawa harum nama Kabupaten Sigi di kegiatan Porprov ke IX Provinsi Sulawesi Tengah di Kabupaten Banggai tahun 2022,” jelas Bupati.
Bupati Sigi Moh Irwan mengatakan, Pemkab Sigi akan terus memberikan perhatian kepada para atlet cabang olah raga di sigi, yang tentunya akan di dukung dengan sarana olah raga ke depan.
“Diharapkan kepada para atlet terus dipacu dan tetap semangat,” pinta Bupati.
Ketua KONI Kabupaten Sigi Moh Agus Syawal dalam sambutanya mengatakan bahwa, hal ini merupakan kebanggaan atlet sigi bisa meraih 3 besar di Porprov IX Sulteng, juga ini berkat kerja keras para atlet dan pelatih untuk Kabupaten Sigi.
“Kami juga mengucapkan banyak terima kasih pada pihak Pemda Sigi, khususnya Bupati Sigi yang terus memberikan perhatiannya beberapa cabang olah raga kepada para atlet-atlet di Kabupaten Sigi,” ucap Agus Sywal.
Agus menambahkan, apa yang diraih KONI Sigi sungguh luar biasa, dan ini merupakan prestasi dengan medali yang cukup banyak, yang ditargetkan 40 emas. Namun hal itu di luar dugaan dengan capaian 48 capaian emas.
Penyerahan medali tersebut, juga dirangkaian dengan buka bersama (Bukber) di sekretariat KONI Sigi.
Reporter: Hady/Editor: Nanang