PALU – Wali Kota Palu, Hidayat mengaku telah menemui Menteri Sosial (Mensos), Juliari P. Batubara pada tanggal 26 Juni 2020 di Jakarta, dalam rangka memperjuangkan hak-hak masyarakat Kota Palu, khususnya korban bencana alam yang belum menerima dana santunan duka.
Hidayat yang dihubungi media ini melalui WhatsApp, Selasa (30/06), mengatakan, pada pertemuan tersebut, Mensos langsung merespon tujuan kedatangannya dan langsung menindaklanjutinya dengan menelpon Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana, M Syafi’i Nasution terkait dana santunan duka korban bencana alam di Kota Palu.
“Alhamdulillah, informasi dari Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana, bahwa dananya segera disiapkan. Dalam waktu dekat, tim dari Kemensos akan ke Palu untuk melakukan verifikasi dan validasi data data korban jiwa yang terjadi saat bencana alam lalu,” terang Hidayat.
Selanjutnya, kata dia, tepatnya tanggal 29 Juni 2020, ia kembali menemui Mensos bersama Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana dan jajarannya.
Untuk itu, Hidayat berharap dukungan dan doa dari seluruh masyarakat agar segala perjuangan yang tengah dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Palu saat ini, berjalan lancar sesuai harapan.
“Mudah mudahan upaya upaya kita bersama dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat korban bencana di Palu melalui pertemuan dengan Kemensos bisa menjadi titik terang penyelesaian masalah kebencanaan,” harapnya.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bijak melihat persoalan kebencanaan, sembari memnita untuk tidak mencampuradukan dengan urusan politik.
“Bencana yang datang silih berganti sebagai ujian Allah SWT, sejatinya bukan diselesaikan dengan cara hujat menghujat, maki memaki, hasut menghasut dan fitnah memfitnah, tetapi harus diselesaikan kesabaran dan ketulusan kita semua. Harus kompak dan menjadikan hal ini merupakan tanggung jawab bersama,” tutupnya. (HAMID)