Wabup Sigi Serahkan Bantuan Beras untuk Warga Miskin dan Isoman

oleh -
Wakil Bupati Sigi Samuel Yansen Pongi saat memberikan bantuan beras kepada warga Desa Langaleso, di kantor desa tersebut, Senin (16/8) kemarin. FOTO: IST

SIGI Wakil Bupati Sigi Samuel Yansen Pongi menyerahkan bantuan beras kepada warga miskin yang rentan pangan , dan masyarakat yang sedang menjalani Isolasi mandiri (Isoman). Penyerahan itu dilakukan secara simbolis, di Kantor Desa Langaleso, Kecamatan Dolo, Senin(16/08).

Melalui Dinas Tanaman Pangan Kabupaten Sigi yang dipimpin Rahmat Iqbal, bantuan beras yang keseluruhannya berjumlah 1,5 ton itu siap disaluran kepada masyarakat di Desa Langaleso, dengan kategori masyarakat miskin yang rentan pangan dan masyarakat yang sedang menjalani Isolasi mandiri sesuai data yang ada.

Wakil bupati menyampaikan, bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian pemerintah kabupaten Sigi kepada masyarakat di masa pandemi seperti saat ini.

“Semoga bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat. Melalui pemerintah desa, pemerintah tak henti-hentinya menghimbau agar warga masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan, yang bertujuan untuk menekan laju penularan Covid-19 di Kabupaten Sigi terkhusus di Desa Langaleso,” harapnya.

BACA JUGA :  YCISM Poso Nyatakan "Perang" pada Paham Radikal dan Intoleran

Usai kegaiatan penyerahan bantuan, Wakil Bupati Sigi menuju rumah masyarakat yang sedang menjalani Isolasi mandiri. Hadir pula dalam kegiatan tersebut kepala dinas tanaman pangan kabupaten Sigi, Kades Langaleso, Kepala Puskesmas Dolo dan Babinsa setempat.

Reporter: Hady
Editor: Nanang