PALU – Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Usman, menghadiri perayaan milad ke-41 Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu, Senin (05/08).
Acara yang berlangsung di Gedung Banua Kaili (GBK) H. Rusdy Toana kampus setempat tersebut juga dihadiri oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Sulteng, Fahrudin D. Yambas.
Usman mengatakan, di usia yang semakin matang, Unismuh Palu akan lebih berperan aktif dalam menciptakan sumberdaya manusia yang ada.
Menurutnya, sebagai salah satu wadah pendidikan yang telah lama eksis dan berkiprah di Sulteng, Unismuh telah banyak menelorkan alumni yang telah berkontribusi terhadap pembangunan yang ada di Sulteng secara khusus dan bangsa Indonesia secara umum, di berbagai aspek pembangunan yang ada.
Milad ke-41 Unismuh Palu kali ini diharapkan membangun generasi yang unggul sesuai tema yang diangkat, yakni “Membangun Generasi Unggul Melalui Pendidikan Islam.
Reporter : Hamid/Editor : Rifay