Staf Muslim Kemenag Palu Harus Bisa Ngaji

oleh -
Kantor Kemenag Palu

PALU – Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palu mengagendakan pengajian bulanan, mulai awal bulan tahun 2018 mendatang. Olehnya, semua staf muslim yang ada di Kemenag Kota Palu harus bisa mengaji.

“Ini merupak

Kepala Kemenag Kota Palu, Ma’sum Rumi

an awal untuk membuka majelis taklim. Kita mulai bulan Januari 2018 dan penceramahnya dari dalam kantor sendiri. Baik pejabat maupun staf harus bisa mengaji,” tegas Kepala Kemenag Kota Palu, H. Ma’sum Rumi, saat peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, baru-baru ini.

Terkait peringatan Maulid Nabi, Ma’sum mengatakan, hari lahir Nabi Muhammad SAW memiliki makna tersendiri, termasuk segala bentuk rangkaiannya guna mengokohkan persaudaraan.

BACA JUGA :  Turnamen Voli Dansatbrimob Cup 2024 di Palu Resmi Dibuka

“Begitu pentingnya hubungan persaudaraan, sehingga diharapkan kepada semua PNS yang berada di Kemenag untuk tetap menjaga hubungan persaudaraan dan persatuan. Hadits Rasulullah mengatakan, tidak masuk surga umatku yang memutuskan tali persaudaraan,” jelasnya.

Peringatan Maulid Nabi dihadiri pejabat di jajaran Kemenag Kota Palu, Pokjaluh, Pengawas, Ketua DWP beserta staf. (YAMIN)