Penyegaran Organisasi Polri, Kabag Ops Polres Morowali Berganti

oleh -
Penandatanganan berita acara sertijab di Polres Morowali, Senin (22/05) (FOTO : Istimewa)

MOROWALI – Dalam rangka penyegaran organisasi dan peningkatan efektivitas kinerja, Polres Morowali melaksanakan upacara Serah terima jabatan (Sertijab), di halaman kantor Polres Morowali, Senin (22/05),  yang dihadiri oleh para pejabat dan para personel Polres Morowali.

Kapolres Morowali AKBP Suprianto, SIK, MH dalam amanatnya menyampaikan serah terima jabatan itu merupakan hal yang rutin dilakukan dalam lingkungan Polri untuk mempromosikan anggota yang berprestasi.

Suprianto menyampaikan beberapa hal yang penting bagi anggota Polri diantaranya pentingnya sikap dan prilaku yang mencerminkan sosok anggota Polri yang humanis dan tegas, serta menjadi contoh bagi masyarakat.

Suprianto mengajak seluruh anggota untuk menjaga kekompakan dan saling membantu dalam pemecahan masalah sesuai tugas masing-masing. Ia juga mengingatkan agar para anggota Polri berhati-hati dalam bermedsos dan tidak memposting hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri maupun institusi.

BACA JUGA :  Satresnarkoba Polres Morowali Tangkap Pria Berinisial RF, Amankan Puluhan Sachet Sabu

Suprianto juga memberikan apresiasi kepada pejabat lama Kabag Ops Polres Morowali AKP Umar, SH,MH dan Kasat Intelkam Polres Morowali AKP Tamrin Samuda atas kinerja yang telah mereka berikan selama menjabat di Polres Morowali.

Suprianto berharap pengalaman yang mereka dapatkan dapat menjadi pedoman dalam tugas di tempat yang baru.Sementara itu kepada pejabat baru Kapolres Morowali mengharapkan bahwa kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan kepada mereka dapat membawa kebahagiaan dan keberhasilan dalam melaksanakan tugas di Polres Morowali.

“Upacara serah terima jabatan ini menjadi momen yang penting dalam perjalanan Polres Morowali dalam mencapai visi dan misi Polri,” ujar Kapolres.

Suprianto berharap, semua yang telah ditempuh oleh pejabat lama akan tetap ditindaklanjuti dan ditingkatkan, terutama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

BACA JUGA :  Tim Hukum BERAMAL Minta Bawaslu Cegah Kegiatan Dies Natalis Unsimar Poso

“Kepada pejabat baru, dengan pengalaman dan bekal yang dimiliki, diharapkan mampu menghadapi tugas-tugas yang akan datang dengan baik,” terangnya.

Suprianto juga menyampaikan ucapan selamat jalan dan selamat bertugas kepada pejabat lama, sambil mengharapkan mereka dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan baru.

“Kepada pejabat baru, yaitu AKP Candra, S.H., sebagai Kabag Ops Polres Morowali, dan Iptu Ahmad Sadat, S.Sos, sebagai Kasat Intel Polres Morowali, kami harapkan dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya berdasarkan pengalaman dan bekal yang dimiliki,” tutup Suprianto.

Reporter : Harits
Editor : Yamin