DONGGALA– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Donggala (DPRD) Kabupaten Donggala, Mohammad Yasin meminta pada pemerintah kabupaten Donggala, memfokuskan kota terlebih dahulu untuk pembangunan wisata. Alasannya, pengembangan wisata di berbagai tempat yang jangkauan masih sulit dan jarang dikunjungi, menyebabkan ketidak seimbangam antara pengeluaran dan hasil hasil yang dicapai.
Menurutnya, pembangunan wisata di Donggala harus cermat dan disesuaikan kondisi dan kebutuhan.
“Bagaimana mungkin membangun fasilitas wisata di sebuah desa yang sulit dijangkau dan pengunjung masih kurang, Maka itu menurut saya belum perlu menjadi prioritas. Jadi sebaiknya lebih focus dulu dalam kota Donggala yang secara ril mudah dijangkau dan pengunjung cukup ramai,” kata Yasin saat ditemui media ini kemarin di Donggala.
Kata dia, tidak serta merta adanya suatu potensi wisata di sebuah desa lantas dijadikan fokus untuk dibangunkan sarana wisata. Sebab buat apa dibangun bila pengunjung belum banyak dan sulit menjangkaunya.
Politisi Gerindra ini pun mendukung adanya upaya masyarakat untuk mendesak Pemerintah Donggala agar bangunan-bangunan tua bernilai sejarah dalam Kota Donggala diselamatkan. Hal itu memiliki keterkaitan dengan kepariwisatan yaitu menjadikan Donggala sebagai kota wisata.
“Bangunan-bangunan tua bernilai sejarah itu sangat penting dan mendesak dilestarikan,” tegas Yasin pada media ini.(JAMRIN AB)