PALU – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Palu, Ansyar Sutiadi mengajak kepada seluruh warga Kota Palu untuk mewujudkan demokrasi yang berkualitas yang jujur dan adil.
“Kami menyampaikan kepada seluruh masyarakat untuk menyambut Pilkada 2024 ini dengan riang gembira,” imbau Ansyar Sutiadi, di ruang kerjanya, Selasa (08/10).
Ia berharap kepada warga untuk menghindari terjadinya perpecahan, mengindari berita-berita hoaks dan ujaran kebencian serta sara.
Menurutnya, kompetisi pada Pilkada ini memiliki tensi politik yang lebih tinggi daripada pemilihan legislatif (pileg)
“Karena kita memilih pemimpin di daerah kita, baik kota/kabupaten maupun provinsi.
“Ini adalah ajang untuk adu argumen, ide dan gagasan dari para calon. Olehnya masyarakat bisa menerima dan menyambutnya dengan gembira,” ajaknya.
Ansyar juga berharap kepada para calon untuk mendorong terciptanya proses demokrasi yang riang gembira tersebut
“Para calon diharapkan dapat menciptakan proses proses politik yang baik,” harapnya.
Selain itu, para calon juga dapat memberikan pendidikan politik yang baik, sehingga masyarakat cerdas dalam menentukan pilihannya.
“Masyarakat yang cerdas akan datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya,karena tingkat partisipasi di Pilkada kita itu masih rendah,” katanya.
Kata dia, berdasarkan data dari KPU tingkat paritisipasi pemilih pada Pilkada Tahun 2020 sebesar 63 persen.
“Mungkin juga disebabkan karena pandemi covid, akan tetapi partisiasi di Pileg dan Pilpres cukup tinggi sebesar 83 persen. Di berbagai kesempatan kami juga selalu mengimbau kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya,” tutupnya.
Reporter : Hamid
Editor : Rifay