SIGI – Asisten Bidang Administrasi Umum dan Organisasi Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah Mulyono, membuka secara resmi Lomba Kreativitas Pramuka Penggalang dan Penegak (LKP3) tahun 2022, di Bumi Perkemahan (Buper) Vatujulai Desa Kalukutinggu Kecamatan Dolo Barat, Senin (24/10).

Pembukaan yang dirangkaikan pelantikan pengurus Mabicab dan Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Sigi itu, dihadiri ketua Pramuka Provinsi Sulawesi Tengah Hidayat Lamakarate, Bupati Sigi Mohamad Irwan sebagai ketua Mabicab Pramuka Sigi dan Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Sigi Moh Rizal Intjenae yang ikut dilantik saat itu.

Mulyono yang membacakan amanah Gubernur Sulteng mengatakan, kegiatan LKP3 merupakan wadah kreatifitas bagi seluruh gerakan Pramuka, olehnya, jadikan kegiatan ini sebagai wadah untuk menumbuhkan rasa percaya diri, kreatifitas serta menanamkan silaturahim antar sesama Pramuka.

“Kita menginginkan ada hal yang baru dimunculkan dalam kegiatan LKP3 ini, sehingga akan menjadi dorongan bagi teman teman Pramuka lainnya,” harapnya.

Kegiatan tersebut, juga di hadiri sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Sigi, Polres Sigi dan TNI serta pemerhati Pramuka Kabupaten Sigi, Kota Palu dan Kabupaten Donggala.

Sementara Ketua Mabicab Sigi Mohamad Irwan di kesempatan itu menyampaikan, agar gerakan pramuka di Sigi untuk terus mengembakan diri. Yang mana Pramuka sebagai pelopor dalam kepanduan di tengah-tengah masyarakat.

Ketua Kwarcab Sigi Moh Rizal Intjenae menyatakan, pelantikan pengurus Kwarcab seyogyanya berlangsung sejak bulan Juni lalu. Namun karena adanya hal yang juga tidak bisa ditinggalkan, maka pelaksanaan pelantikan baru dilakukan Oktober ini.

‘Kita ingin Pramuka Sigi sebagai lembaga yang bisa menjadi contoh bagi darah lain. Olehnya kebersamaan serta kegiatan seperti yang dilaksakan saat ini, sudah menjadi agenda bagi Kwarcab Sigi,” kata Rizal yang juga ketua DPRD Kabupaten Sigi ini.

Pelaksanaan LKP3 akan berakhir 29 Oktober mendatang, dan dalam pembukaan tersebut juga dimeriahkan menampilkan drum band serta kecakapan Pramuka dari sejumlah sekolah.

Reporter: Hady
Editor: Nanang