POSO- Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) Raymond JH. Takasenseran melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIb Poso, Jum’at (4/8).

Monev ini sebagai langkah untuk menekankan tertib administrasi kepegawaian guna mencapai optimalisasi pelaksanan tugas dan fungsi,

Didampingi Kepala Sub. Bagian Hubungan Masyarakat, Reformasi Birokrasi dan Teknologi Informasi Asman beserta 3 orang staf, Kadiv Min disambut oleh Pelaksana Harian (Plh) Kepala Rutan Poso I Wayan Benny Kurniawan, Ilham Adi Susanto Kasubsi Tata Usaha beserta seluruh jajaran di Aula Rutan Poso.

“Kemarin kita semua baru ssaja saja mengikuti sosialisasi penerapan sistem informasi kepegawaian terbaru, dari dossier hingga jurnal harian mesti semuanya telah tertib, jangan sampai lalai karena semua itu adalah untuk kita semua, untuk kemajuan Kementerian yang kita cintai ini,” buka Kadivmin dalam keterangan tertulis diterima Media Alkhairaat.id, Jum’at (4/8).

Lebih lanjut, Kadivmin turut mengimbau agar seluruh jajaran dapat mengoptimalkan tugas dan fungsi pemasyarakatan. Ia menilai dengan rasa syukur serta dedikasi yang kuat pelaksanaan tugas akan mudah tercapai.

“Tanamkan rasa syukur kepada Tuhan serta libatkan restu orangtua dan dibarengi dedikasi yang kuat. Kami yakin Rutan Poso dapat lebih sukses lagi,” tambahnya.

Tidak hanya itu, Kadivmin beserta rombongan pun turut melakukan pendampingan pada berbagai hal, seperti Manajamen Risiko, Sistem Pengendalian Intern Pemerintah, E-Lapor hingga pelaksanan fungai kehumasan.

“Semua program yang kita lakukan ini adalah untuk memberikan seluruh masyarakat pelayanan yang baik. Ini harus terus kita benahi,” imbuhnya.

Sementara itu, Plh. Karutan Poso pun mengaku sangat bersyukur atas kunjungan tersebut, ia berharap agar seluruh jajaran Rutan Poso dapat mengimplementasikan setiap pesan yang disampaikan.

“Terima kasih atas nasihatnya, kami sangat optimis capai kinerja yang maksimal. Apalagi saat ini kita terus berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah Poso. Pastinya memudahkan penyelenggaran sistem pemasyarakatan disini,” pungkasnya. (Ikram/**)