Kadisdikbud Resmikan Perumahan Guru SDN Terpencil

oleh -
Kepala Inspektur Inspektorat Parimo, Adrudin Nur. (FOTO : media.alkhairaat.id/Mawan)

PARIGI-Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Parigi Moutong Adrudin Nur meresmikan perumahan dinas guru SDN Terpencil Pinasengkang, Desa Pebounang, Kecamatan Palasa, Sabtu (19/1).Pembangunan RDG terpencil melalui perogram DAK Afirmasi, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, melalui Direktorat Dikmas memberikan 91 unit RDG bagi 77 Sekolah terpencil di Parimo.

Kadisdikbud, Adrudin Nur ditemui Ahad (20/1), mengatakan, RDG yang diberikan pemerintah pusat tersebut diharapkan dapat bermanfaat dan digunakan sebaik mungkin dalam proses pendidikan diwilayah terpencil.

“Ini merupakan upaya kami, memberikan perhatian serius kepada sekolah-sekolah yang berada diwilayah terpencil, khususnya SDN terpencil Pinasengkang,” terangnya.

Dikatakan, sebelum adanya RDG, para guru yang menjadi tenaga pendidik diwilayah ini, rata-rata berasal dari luar daerah dan tidak menetap karena keterbatasan fasilitas. Jarak yang cukup jauh, melewati beberapa pegunungan hingga tiba disekolah tempat mengajar tentu sangat beresiko bagi keselamatan para guru. Sehingga perlu mendapatkan perhatian serius pemda dalam hal ini dinas pendidikan Parimo. “Yang melatarbelakangi program ini, salah satu jarak yang harus ditempuh guru setiap harinya,” jelasnya.

BACA JUGA :  Kades Tolai Terapkan Wajib Lapor bagi Warga Baru untuk Tingkatkan Keamanan Desa

Kepala Sekolah  SDN Terpencil Pinasengkang, Abd Rivai, kepada media ini, mengatakan, RDG yang dibangun ini sebanyak dua lokal, nantinya akan ditempati beberapa guru.”Adanya rumah dinas ini, para guru sudah bisa tinggal didekat sekolah, dan tidak harus balik kerumah yang membutuhkan waktu 3 jam,” kata Rivai.

Para wali murid memberikan apresiasi kepada disdikbud Parimo, yang telah memberikan perhatian penuh terhadap pendidikan diwilayah ini.”Mewakili orang tua murid, saya selaku kepala sekolah akan mengabdikan diri untuk kemajuan pendidikan dipegunungan Kecamatan Palasa,” tutupnya. (MAWAN)

BACA JUGA :  Hafalan Al-Qur'an Ubah Hidup Anak Binaan