Fauce Adrian Terpilih Jadi Ketua Dekopinwil Sulteng Periode 2020-2025

oleh -
Ketua Terpilih Dekopinwil Sulteng, Fauce Adrian menyampaikan sambutaan usai terpilih pada Muswil Dekopin Sulteng, Rabu (11/11) (FOTO : IST)

PALU – Dewan Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil) Provinsi Sulteng menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) untuk memilih Ketua baru, di Best Western Hotel Palu, Rabu (11/11/2020).

Muswil tersebut dihadiri sejumlah pengurus dan perwakilan Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) dari kabupaten dan kota se-Sulteng. Para peserta Muswil secara sepakat memilih Fauce Adrian sebagai Ketua Terpilih Dekopinwil Sulteng periode 2020-2025. Fauce juga ditetapkan sebagai Ketua Formatur yang akan menyusun kepengurusan Dekopinwil Sulteng periode 2020-2025.

Dalam pidato pertama usai terpilih, Fauce menegaskan dirinya akan berupaya maksimal agar kepengurusan Dekopinwil Sulteng dapat bergerak aktif, sehingga tidak kembali vakum. Ke depan, ia juga menekankan akan terus memprogramkan pembinaan-pembinaan koperasi di Sulteng.

BACA JUGA :  Pemkab Parimo Susun Dokumen GDPK 5 Pilar

“Upaya tersebut kita mulai dengan melakukan pendataan kembali potensi koperasi di Sulteng,” kata Fauce.

Fauce juga mengajak seluruh pihak di Dekopinwil Sulteng untuk dapat bekerja sama, mewujudkan program-program yang bertujuan mengembangkan koperasi di Sulteng.

“Insyaallah amanah ini akan kami jalankan bersama-sama dengan sebaik-baiknya. Saya harap kepada teman-teman Dekopin bersama-sama kita bangun koperasi di Sulteng,” tegasnya.

Sementara itu, perwakilan Pengurus Pusat Dekopin, Fasiun Sinapu berpesan kepada ketua terpilih Dekopinwil Sulteng untuk segera merampungkan susunan kepengurusan, sebagaimana yang dianjurkan oleh pemerintah untuk melakukan pembenahan secara struktural di seluruh tingkat kepemimpinan Dekopin.

“Kemajuan itu bergantung dari kesungguhan, keuletan dan keikhlasan kita dalam bekerja,” tegas Fasiun.

BACA JUGA :  Bulog Pastikan Beras Bantuan Pangan Layak Konsumsi

Fasiun juga mengungkapkan, Sulteng merupakan Provinsi ke-22 yang menggelar Muswil Dekopin, usai pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) yang menetapkan Dr. Sri Untari Bisowarno sebagai Ketua Umum Dekopin Pusat.

Pada Muswil Dekopinwil Sulteng tersebut, para perwakilan Dekopinwil Sulteng bersama Dekopinda se-Sulteng turut menandatangani surat pernyataan mendukung penuh Dr. Sri Untari Bisowarno untuk memimpin kepengurusan Dekopin pusat. (YAMIN)