PALU – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palu melaksanakan aksi bersih-bersih usai kegiatan apel pagi, Jumat (18/11). Kegiatan tersebut melibatkan pejabat dan staf yang ada di dinkes.
Pelaksana tugas (Plt) Kadis Kesehatan Kota Palu, Ilham Arsyad, menuturkan, kegiatan itu dilakukan guna mendorong tumbuhnya kepedulian akan kebersihan di lingkungan kerja.
“Alhamdulillah, seiring dengan program Pemerintah Kota Palu menuju Aduipura, kami hari ini mengajak seluruh elemen untuk bergandengan tangan mewujudkan cita-cita tersebut,” ajak Ilham.
Selain di lingkungan Kantor Dinkes, kata dia, pihaknya juga telah menginstruksikan kepada puskesmas dan puskesmas pembantu serta kader-kader kesehatan untuk melaksanakan kegiatan yang sama.
Ilham berharap, para petugas kesehatan dimanapun berada, baik di klinik dan rumah sakit agar dapat membantu Pemkot Palu dalam menjaga kebersihan, minimal di lingkungan kerjanya masing-masing.
“Terkait ini kami juga berharap dukungan dari organisasi-organsasi yang berhubungan dengan bidang kesehatan untuk menyosialisasikan pesan-pesan kebersihan kepada seluruh anggotanya,” tutupnya.
Reporter : Hamid
Editor : Rifay