DONGGALA – Bupati Donggala, Kasman Lassa berharap agar seluruh anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dapat menjalin kerja sama dan menjadi mitra kepala desa (kades) dalam suasana yang harmonis.
Sebab, kata dia, keduanya merupakan lembaga formal yang sangat berperan menjadi ujung tombak dalam pembangunan dan memajukan desanya di segala bidang.
Pesan tersebut disampaikan Bupati Donggala saat melantik anggota BPD dari 26 desa untuk masa jabatan 2020-2026, di Aula Kasiromo, Kantor Bupati Donggala, Senin (29/06).
“Kepada anggota BPD yang sudah berakhir masa baktinya, saya ucapkan terima kasih atas pengabdian dan jasa-jasanya. Kepada anggota BPD yang telah dilantik, saya ucapkan selamat menjalankan tugas dan dengan dukungan masyarakat dapat menjadikan desanya lebih maju dan sejahtera sehingga menjadi pondasi bagi keberhasilan pembangunan Kabupaten Donggala yang kita cintai,” kata Kasman.
Kegiatan tersebut dilaksanakan berdasarkan Keputusan Bupati Donggala Nomor: 188.45/0143 S/D 0286/DPMD tentang Peresmian dan Pengesahan Keanggotaan Badan Permusyawaratan Desa (BPD).
Adapun anggota BPD yang dilantik tersebut berasal dari Desa Wani Satu, Wani Dua, Wombo Kalonggo, Wombo Mpanau, Dalaka, Labuan Lelea, Labuan Kungguma, dan Desa Labean.
Kemudian Desa Mapane Tambu, Sibayu, Siweli, Tambu, Meli, Lombonga, Sibualong, Tovia Tambu, Kamonji, Malei, Manimbaya, Rano Walandano, Ketong, Palau, Pomolulu, Parisan Agung dan Desa Lenju. (JAMRIN AB)