Morut – Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulteng, Budi Argap Situngkir didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro, melakukan pemantauan terhadap pembinaan kemandirian dan keterampilan pada Lapas Kelas III Kolonodale, Jumat (4/8).

Terdapat beberapa Program Kemandirian yang telah dilakukan pemantauan pada giat tersebut, di antaranya adalah Hidroponik Tanaman dan Peternakan Lele, yang ditinjau secara langsung oleh Kakanwil beserta jajaran.

Dalam kesempatan tersebut, kepala kantor wilayah, memberikan apresiasi kepada jajaran Lapas Kolonodale, yang telah menyiapkan dengan serius dan penuh semangat program kemandirian tersebut.

“Tata letak, dan berbagai sarana prasarananya telah menunjukan keseriusan dalam mengembangkan program kemandirian ini,” ujar Budi Argap Situngkir.

Lebih lanjut dalam kesempatan tersebut kepala kantor wilayah berharap, program tersebut dapat dikembangkan lebih jauh lagi serta dapat menjalin kerja sama yang lebih luas dengan berbagai unsur, dan dapat membina para warga Binaan sehingga dapat menjadi pribadi yang mandiri ketika keluar dari lapas.

Reporter: IKRAM
Editor: NANANG