PALU – BBM untuk kendaraan diesel yang dijual Pertamina memiliki beragam jenis yang tingkat kualitas pembakarannya, dilihat dari nilai kandungan Cetane-nya. Semakin tinggi angka Cetane, maka akan semakin bagus kualitasnya untuk kebutuhan kendaraan.

“Khusus jenis BBM gasoil untuk kendaraan diesel, Pertamina telah menghadirkan produk berkualitas dengan kandungan Cetane Number (CN) yang tinggi, yaitu Dexlite CN 51 dan Pertamina Dex CN 53 dimana Solar sendiri hanya memiliki CN 48,” jelas Area Manager Communication, Relations, & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Laode Syarifuddin Mursali, Kamis (28/10).

Laode pun mengimbau masyarakat untuk beralih menggunakan produk Dex Series untuk menjaga kesehatan lingkungan.

“Dexlite dan Pertamina Dex masuk kategori produk BBM ramah lingkungan, karena kandungan sulfur yang dihasilkan dari gas buang kendaraan lebih rendah sehingga meminimalisir polusi,” terang Laode.

Bahkan saat ini hingga 31 Oktober 2021, Pertamina pun memberikan harga khusus lebih hemat Rp300 per liter bagi masyarakat yang menggunakan produk Pertamax Series dan Dex Series, termasuk di antaranya Dexlite dan Pertamina Dex.

“Harga khusus tersebut dapat diperoleh konsumen yang bertransaksi menggunakan aplikasi MyPertamina. Selain lebih hemat juga memperoleh poin yang bisa ditukar dengan berbagai penawaran menarik,” tutupnya.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai program promosi Pertamina ataupun menemukan penyalahgunaan BBM Subsidi, masyarakat juga dapat menghubungi layanan pelanggan 24 jam melalui Pertamina Call Center 135 atau akun resmi media sosial perusahaan. (RIFAY)