PARIMO – 500 pelajar dari  jenjang Sekolah Dasar dan TK PAUD di wilayah Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), meramaikan Hari Ikan Nasional (Harkanas) di daerah setempat.

“Ratusan siswa itu meramaikan Harkanas dengan mengikuti rangkaian kegiatan berupa lomba menggambar ikan pada tanggal 20 November mendatang,” ungkap Sekdisdikbud Parimo, Sunarti Masanang, ditemui Jum’at (21/10).

Ia mengatakan, dinas pendidikan dan kebudayaan Parimo, ikut berpartisipasi dalam kegiatan itu diikuti siswa dari SD sebanyak 300 pelajar dan 200 pelajar TK PAUD, hal ini juga telah dikonfirmasi kepada lembaga-lembaga PAUD untuk keikutsertaan mereka.

Ia mengaku, saat ini pihaknya terus mematangkan kesiapan para pelajar dengan memberikan latihan menggambar, bertempat di Aula disdkbud turut mendampingi guru dan kepala sekolah.

“Hari ini kami telah mengumpulkan semua para siswa untuk berlatih bersama,” jelasnya.

Untuk itu, dengan siswa waktu satu bulan, pihaknya berharap sekolah agar mematangkan kesiapan para siswa dalam keikutsertaan harkanas nanti, saat menentukan jenis ikan yang akan digambar nantinya.

Agar nantinya, pada saat kegiatan para siswa tidak bingung untuk menentukan gambar. Maka, sangat penting kesiapan dimulai dari saat ini.

Selain itu, para pelajar dilatih menari dan menyanyi yang bertemakan ikan yang akan ditampilkan saat acara nanti, dengan waktu yang ada pihak terus mematangkan kesiapan kegiatan.

“Waktu yang kita gunakan setiap hari Jum’at berlatih di Disdikbud, selebihnya mereka berlatih disekolah masing-masing,” terangnya.

Ia menambahkan, dalam lomba nanti panitia harkanas menyiapkan semua alat menggambar, kaus peserta dan lainnya. Pihaknya sebatas menyiapkan peserta lomba.

Reporter: Mawan
Editor : Yamin