PALU – Sedikitnya 16 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dosen di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), Kamis (23/11). Seleksi itu terbagi dalam dua skema, wawancara dan micro teaching.
Mereka akan mengisi 8 formasi yang dibutuhkan, yakni Pendidikan IPS 1 orang, Bahasa Inggris 2 orang, Bimbingan dan Konseling 1 orang, Hukum Tata Negara 1 orang, Pemikiran Politik Islam 1 orang, Pendidikan IPA 1 orang, dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini.
“Ini merupakan seleksi lanjutan setelah CPNS mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD),” kata Kepala Biro Administrasi Umum, Akademika dan Kemahasiswaan, IAIN Palu, Ramang, Kamis (23/11).
Ramang menerangkan hasil passing grade CPNS yang lulus dalam seleksi kompetensi dasar, akan dievaluasi oleh Kementerian Agama RI. Dari situlah Kemenag mengeluarkan hasil sebanyak 16 CPNS yang dinilai layak mengikuti tahapan SKB.
Sebelumnya, kata dia, terdapat 190 peserta yang dinyatakan lulus seleksi berkas penerimaan PNS serentak tahun 2017, di lingkungan IAIN Palu. 190 orang itu kemudian mengikuti SKD, tanggal 23 sampai 24 Oktober lalu.
Adapun materi TKD terdiri atas Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelejensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Dari 190 peserta tersebut, yang dinyatakan lulus adalah sebanyak 29. Namun setelah diseleksi kembali oleh Kemenag, tinggal menyisakan 16 orang. (NANANG IP)