Warga Touna Kirim 110 Juta untuk Muslim Rohingya

oleh -
Kepala Sub Bagian (Kasubag) Humas Dan Protokoler (Humpro) Lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Tojo Una-Una Yusuf Laswedi, kepada pihak Bank Syariah Mandiri Cabang Ampana. (FOTO: SYAFA'AD)

AMPANA –  Sebanyak Rp110 Juta  dana yang berhasil dikumpulkan oleh Solidaritas Muslim Tojo Una-Una (SMT) Peduli Rohingya yang berasumber dari sumbangan masyarakat resmi dikirim, Selasa tadi.

Bantuan dana tersebut diserahkan langsung Oleh Bupati Tojo Una-Una Mohammad Lahay, yang diwakili oleh Kepala Sub Bagian (Kasubag) Humas Dan Protokoler (Humpro) Lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Tojo Una-Una Yusuf Laswedi,  kepada pihak Bank Syariah Mandiri Cabang Ampana. Dana ditransfer melalui rekening Dewan Da’wah Indonesia, yang disaksikan langsung oleh penitia penggalangan dana dari SMT Peduli Rohingya.

Dalam kesampatan tersebut,  Yusuf Laswedi dalam sambutanya menucapkan terimakasih dari Pemerintah Daerah kepada seluruh masyarakat Tojo Una-Una, karena telah membantu saudara muslim berada di Rohingya, yang saat ini membutuhkan uluran tangan dari kita semua.

BACA JUGA :  Kewaspadaan Dini Virus Cacar Monyet, Pj Bupati Morowali Keluarkan Surat Edaran

“Semoga bantuan ini dapat tersalurkan dengan cepat agar bisa dinikmati oleh saudara Muslim kita yang berada di Rohingya,” ungkapnya

Sementara itu, Ketua Panitia Penggalan Dana dari SMT Peduli Rohingya juga mengungkapkan, bahwa penyaluran bantuan dana sebesar 110 juta ini adalah bantuan tahap awal. Untuk tahap kedua, akan disalurkan setelah usai penggalangan dana di wilayah Kepulauan Tojo Una-Una.

“Jadi ada dua agenda penggalangan dana yang telah kami susun untuk tahap dua. Diantaranya penggalangan dana di wilayah Desa Bulan, khususnya wilayah Kecamatan Ampana Tete, selanjutnya di wilayah Kepulauan Tojo Una-Una,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Tolak Izin Perusahaan Tambang, Warga Desa Laroue Duduki Kantor Desa

Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada Seluruh Masyarakat Kabupaten Tojo Una-Una, yang telah menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu saudara-saudara Muslim yang berada di Miyanmar.

“Insha Allah apa yang telah Masyarakat Tojo Una-Una berikan hari ini semoga diberikan rahmat dan hidayah serta rezeki yang berilimpah dari Allah SWT,” tuturnya. (SAFA’AD)