Wali Kota Tegaskan Jangan Main-Main soal Penyaluran KUBE

oleh -

PALU- Wali Kota Palu Hidayat menyatakan akan menjaga secara langsung pelaksanaan kelompok usaha bersama (KUBE) yang rencana dananya akan disalurkan pada tahun 2018 depan.

“Kalau saya menemukan adanya ketidak akuratan dalam pelaksanaan KUBE ini, maka saya akan pending lagi program ini,” kata Wali Kota Palu di hadapan rombongan pemerintahan se kecamatan Palu Selatan pada acara open house di kediamannya, pada Senin (27/6) sore tadi.

Hidayat juga menegaskan agar seluruh OPD yang terkait, menyalurkan program itu tepat sasaran.

“Khusus kepada dinas terkait agar jangan main main soal KUBE ini saya tidak inginkan lagi adanya penyaluran yang tidak semestinya. Semua peserta KUBE harus orang miskin yang masuk dalam data TNP2K,” tuturnya.

BACA JUGA :  Pemkot Palu Bantu 50 Gerobak Jualan kepada Pelaku UMKM

Dia menambahkan bahwa KUBE ini harus benar-benar menjadi salah satu program, yang turut pula mampu mengurangi angka kemiskinan di Kota Palu. Maka harus dikerjakan secara benar.

Tahun depan, sesuai rencana pihak Otoritas Jasa Keuangan (OJK) juga melakukan pendampingan terhadap  usaha yang ada di Kota Palu , sehingga mereka bisa mandiri , sampai terlepas dari program pemerintah. (HAMID)