Wagub: Kades Jangan Melihat dari Sudut Pandang SARA

oleh -
Wakil Gubernur ( Wagub) Sulawesi Tengah Mamun Amir melakukan pertemuan dengan Forum Kepala Desa Kabupaten Buol di Hotel Surya Wisata Buol, Rabu (1/12). FOTO: IST

Palu- Wakil Gubernur Sulteng Ma’mun Amir saat melakukan pertemuan bersama Forum Kepala Desa di Kabupaten Buol berharap, para kepala desa tidak melihat kepala daerah dari sudut pandang SARA. Sehingga kepala daerah tersebut adalah pemimpin yang berkwalitas.

“Kepada pejabat publik termasuk kepala desa, agar dalam melaksanakan tugas untuk kepentingan masyarakat dan terus hadir di tengah-tengah masyarakat, untuk menyelesaikan masalah, dan menghindari yang mengarah ke SARA,” kata Ma’mun dalam pertemuan tersebut, di Hotel Surya Wisata Buol, Rabu (1/12).

Ma’mun Amir mengatakan, jangan sekali-kali forum ini, masuk kepada rana politik. Forum Kades ini harus murni menjadi organisasi profesi dan pengabdian kepada masyarakat, yang sejalan dengan pemerintah daerah.

BACA JUGA :  Bawaslu Sulteng Lakukan Pengawasan Melekat Produksi Surat Suara

Menurutnya, kepala desa harus memegang peran yang sangat penting bagi kemajuan daerah. Melihat pentingnya peranan kepala desa, maka harus profesional agar daerahnya bisa cepat mengalami peningkatan.

“Pengelolaan Dana Desa dapat dialokasikan untuk dapat mengurangi angka kemiskinan dan pengangguran, sehingga dapat ditujukan untuk program padat karya,” ujarnya.

Sementara untuk mendorong penambahan pendapatan dana desa, Pemprov akan mengusahakan anggaran tambahan.

Namun dia menekankan, dalam pelaksanaan anggaran agar pejabat publik dan kepala desa diharapkan berpegang teguh pada aturan yang berlaku.

Wakil Gubernur juga menyampaikan kepada para kepala desa, sesuai visi dan misi gubernur dan wakil gubernur untuk meningkatkan Jaringan Telekomunikasi di seluruh wilayah Sulawesi Tengah.
Untuk melaksanakan visi dan misi tersebut tahun 2022 akan dibangun 416 Tower jaringan telekomunikasi, agar seluruh daerah tidak ada lagi blank spot jaringan.

BACA JUGA :  Hidayat Pakamundi Masih Tertarik Duduk di Komisi IV

Mantan Bupati Banggai ini menyampaikan agar kepala desa mendorong masyarakat untuk memanfaatkan Kredit Bunga Ringan dan Tanpa Agunan di bawah 100 Juta. Karena Gubernur dan Ceo BRI sudah menandatangani Penyaluran Kredit 5 Triliun untuk UMKM.

“Kehadiran saya disini untuk melakukan penanaman perdana jagung untuk merealisasikan MoU BRI dan Gubernur melalui kredit bunga ringan kepada masyarakat,” imbuhnya.

Rep: Irma