PALU — Pimpinan Universitas Alkhairaat menerima kunjungan Tim BUMA di ruang kerja Rektor Universitas Alkhairaat. Kunjungan tersebut disambut oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik, Dr. Ahsan Mardjudo, S.P., M.Si., dan Wakil Rektor II Bidang Administrasi dan Keuangan, Mawar Zakaria, S.Pi., M.M.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Ketua LPPM, Ketua LPM, Sekretaris Senat Universitas, Dekan Fakultas Pertanian, serta Direktur Pascasarjana (PPS) UNISA/Wakil Direktur.

Tim BUMA Renewable Energy yang hadir terdiri atas Arya Pradipta selaku Direktur BUMA Renewable Energy, Anisa Nur Rahmah selaku Marketing and Business Development, serta Luthfinissa Ramadhani dari bidang Engineering.

Pada kesempatan tersebut, Anisa Nur Rahmah memaparkan profil BUMA Renewable Energy sekaligus menjelaskan potensi pemanfaatan listrik tenaga surya sebagai solusi energi alternatif ramah lingkungan yang dapat diterapkan di lingkungan perguruan tinggi Universitas Alkhairaat.

Pertemuan ini menjadi langkah awal penjajakan kerja sama strategis antara Universitas Alkhairaat dan BUMA dalam mendukung efisiensi energi, keberlanjutan lingkungan, serta pengembangan inovasi berbasis energi terbarukan di lingkungan kampus.

Pimpinan Universitas Alkhairaat menyambut baik pemaparan tersebut dan berharap diskusi ini dapat ditindaklanjuti dalam bentuk kajian teknis maupun kerja sama konkret ke depan.

“Pertemuan ini menjadi momentum yang baik, dan insyaallah apa yang menjadi harapan ke depan dapat berjalan dengan baik,” ujar Dr. Ahsan Mardjudo, mewakili Rektor Universitas Alkhairaat Palu.**