PARIMO – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP), mencatat sebanyak tujuh jembatan di wilayah Parigi Moutong (Parimo) Provinsi Sulawesi Tengah mengalami kerusakan akibat diterjang banjir, Senin (13/07) malam.
Kepala Bidang Bina Marga PUPRP Parimo, Wayan Mudana mengatakan, kerusakan jembatan yang diakibatkan banjir di beberapa desa di eks Kecamatan Parigi diantaranya Desa Baliara, Desa Air Panas, dan Kayuboko, Parigi Barat. Kemudian jembatan Sungai Olonjongi Desa Lemusa, Desa Gangga, Olobaru Kecamatan Parigi Selatan, dan jembatan jalur II Korontua Desa Olaya, Parigi.
“Kami sudah mengidentifikasi kerusakan infrastruktur jembatan,” ucapnya saat ditemui di lokasi banjir Desa Boyantongo, Selasa (14/07).
Menurutnya, pihaknya melalui Balai Pelaksana Jalan Nasional Sulteng, segera melaporkan kronologis kerusakan jembatan ke Kementrian PUPR. Harapannya, dengan kerusakan ini pihak Kementerian segera menindaklanjuti.
“Semoga saja ada tindak lanjut dari Dirjend Kementerian PUPR,” harapnya.
Khusus untuk perbaikan jembatan jalur II Korontua Desa Olaya, pihaknya masih menunggu banjir surut. Di sana, tidak ada kerusakan struktur pada jembatan.
Hanya saja, kerusakan yang lebih parah terjadi di jembatan Desa Gangga. Padahal, akses tersebut merupakan satu-satunya yang bisa dilalui masyarakat sekitar.
“Dari tujuh jembatan itu, di Desa Ganga yang parah,” tutupnya. (Mawan)