Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Touna Gencar Lakukan Pendidikan Pemilih

oleh -
Suasana sosialisasi pendiddikan pemilih yang dilaksanakan KPU Kabupaten Tojo unauna (FOTO : SAFAAD)

TOUNA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tojo Unauna terus menggencarkan sosialisasi pendidikan pemilih. Kegiatan itu merupakan upaya untuk meningkatkan partisipasi pemilih di Pemilu serentak tahun ini, di wilayahnya.

Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Parmas dan SDM KPU Tojo Unauna, Ridwan saat dikinfirmasi, Senin (30/11) mengungkapkan, untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada pilkada 2020 ini, gencar melakukan sosialisasi pendidikan pemilih, yang melibatkan semua segmen yakni pemilih keluarga dan pemilih pemula.

“Tidak hanya itu sosialisasi juga difokuskan pada pemilih muda, pemilih perempuan, pemilih penyandang distabilitas, pemilih berkebutuhan husus, kaum marginal, komunitas, keagamaan dan warga internet,” Ungkapnya.

Dia berharap, semoga dengan gencarnya sosilisasi yang dilakukan dapat memberikan edukasi kepada masyarakat, dalam peningkatan pertisipasi pemilih pada pelaksanaan Pilkada tahun 2020.

BACA JUGA :  Untuk Pembangunan Sulteng yang Responsif, Diperlukan Data Terpilah Gender dan Anak

“Masyarakat telah di tempatkan sebagai pemilik kedaulatan, artinya semakin tinggi partisipasi. Maka semakin tinggi legitimit pemimpin yang terpilih di Pilkada nanti,” tandasnya.

Reporter : Safa’ad
Editor : Yamin