Tim Putri SMPN 4 Libas Tuan Rumah

oleh -
Pelatih SMP Negeri 4 Palu Andika berfoto bersama tim asuhannya usai bertanding melawan tim tuan rumah SMP Labschool Putri B. (FOTO: IRMA/MAL)

pada pertandingan ke dua basketball regu putri

Tuan rumah Tim Basket Putri SMP Labschool Palu B harus menerima kekalahan, setelah dikalahkan oleh Tim Putri SMP 4 Palu, dalam pertandingan Labschool Event Basketball (LEB) hari ke dua Ahad 22/1.

SMP Labschool Putri B tidak mampu mengimbangi permainan lawan, sehingga tuan rumah tertinggal jauh. SMP Negeri 4 Palu dengan mudahnya melibas tuan rumah dan memimpin jauh permainan tersebut.

Pertarungan kedua tim ini berakhir dengan skor 37 untuk Tim Putri SMP Negeri 4, SMP Labschool regu B hanya mampu mengumpulkan skor 4.

Pelatih SMP Negeri 4 Palu, Andika mengatakan, kemenangan timnya patut disyukuri. Namun pasukannya tidak harus bersenang, tetapi harus terus berlatih, karena di pertandingan ke depan masih banyak lawan yang lebih tangguh yakni tim putri dari SMP Negeri 1 Palu, SMP Labschool Palu Regu A dan SMP Negeri 2.
“Alhamdulillah di permainan awal tim putri kami menang melawan tim putri tuan rumah. Kemenangan ini jangan dijadikan kesombongan, melainkan harus dijadikan cambuk kedepan lebih bagus lagi .Masih ada tiga sekolah saingan terberat kami ada regu putri SMP Negeri 1, SMP Negeri 2 Palu dan tuan rumah SMP Labschool Palu Regu A.

BACA JUGA :  Gateball Sulteng Dominasi Medali PON 2024, Sumbang 5 Medali

Sementara sebelumnya pada pertandingan pertama SMP Negeri 1 berhadapan SMP Negeri 3 Palu. Pertandingan ini dimenangkan SMP Negeri 1 Palu dengan skor 20 dan SMP Negeri 3 skor 4.

Pertandingan ke tiga, menampilkan laga derby mempertemukan Tim Putra SMP Labschool A berhadapan dengan Tim Putra SMP Labschool B. Pertandingan ini dimenangkan Labschool A dengan skor 55, sementara Labschool B hanya mengumpul 6 poin.

Selanjutkan Tim Putra Karunadipa melawan SMP Negeri 4. Pertandingan ini dimenangkab SMP Karunadipa 30, sementara SMP Negeri 4 skor 19.

BACA JUGA :  Road to World Champion, Aldi Satya Mahendra Siap Full Gasspoll di Seri Terakhir WorldSSP300 Jerez

Pertandingan terakhir Tim Putra SMP Negeri 2 Palu berhadapan dengan SMP Madani. SMP Negeri 2 Palu berhasil unggul dengan skor 24 dan 16 untuk SMP Madani.

Reporter: IRMA
Editor: NANANG