Tim Prabowo-Gibran Yakin Sulteng Jadi Basis Kuat

oleh -
Abdul Karim Aljufri

PALU – Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), yakin bisa memenangkan Pilpres 2024 di Sulteng.

“Target kami, Prabowo-Gibran menang banyak di Sulteng,” kata Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sulteng Abdul Karim Aljufri, Jumat (17/11).

Menurutnya, keyakinan tersebut, berdasarkan hasil analisis tentang kecenderungan warga Sulteng, yang lebih menaruh harapan terhadap pasangan Prabowo-Gibran, untuk dapat membawa Indonesia lebih maju dan lebih baik lagi daripada paslon lainnya.

“Saat ini kita terus melakukan koordinasi di internal Partai Koalisi Indonesia Maju untuk membicarakan tentang bagaimana memenej kecenderungan pemilih Sulteng tersebut,” jelas Ketua Fraksi Gerindra DPRD Sulteng ini.

Koordinasi tersebut, kata dia, tidak hanya dengan Partai Koalisi Indonesia Maju, tetapi juga dengan Relawan Prabowo-Gibran di Sulteng, untuk berdiskusi dan meminta masukan dan ide tentang strategi pemenangan.

BACA JUGA :  Ahmad Ali Diyakini Bisa Menang Mutlak di Layana Indah

“Insya Allah dalam waktu dekat, kita gelar pertemuan bersama relawan. Kita membahasnya dari semua lini. Termasuk melihat beberapa hal mungkin belum diintervensi, untuk kita segera mengintervensinya secara bersama-sama,” kata Abdul Karim Aljufri.

Koordinasi tersebut juga, untuk membaca kecenderungan politik para pemilih pemula, Generasi Z (Gen Z) dan Generasi Milenial di Sulteng.

Berdasarkan data hasil sensus penduduk dari Badan Pusat Statistik, mayoritas penduduk Sulteng didominasi oleh Gen Z dan milenial.

BACA JUGA :  Sosok Ahmad Ali Diyakini Mampu Memenuhi Harapan Masyarakat Sulteng

“Proporsi Generasi Z sebanyak 31,25 persen, dan generasi milenial sebanyak 25,89 persen dari total populasi Sulteng,” sebutnya.

Sementara itu, terkait komposisi, Sekretaris TKD Prabowo-Gibran Sulteng Moh. Rizal Intjenae mengatakan, pihaknya telah menyelesaikannya dan telah mengirimkan ke TKN untuk disahkan.

Ketua DPRD Kabupaten Sigi itu menyebut, TKD Prabowo-Gibran Sulteng dipimpin oleh Habib Abdul Karim Aljufri dibantu oleh dirinya sebagai sekretaris dan Andi Jumriani Hamka dari Partai Demokrat sebagai bendahara.

“Sedangkan para Ketua Partai Koalisi Indonesia Maju Sulteng sebagai dewan penasihat, sedangkan dewan pengarah adalah para pengurus partai dan kelompok profesional lainnya,” tuturnya.

TKD Sulteng juga, kata Rizal, dilengkapi dengan sejumlah tim konsolidasi daerah dan beberapa bagian lain seperti bidang kampanye, teritorial, komunikasi, penggalangan, logistik, hukum dan advokasi, pemilih muda, relawan, saksi dan bidang pengamanan.

BACA JUGA :  Momen HSP ke-96, Pjs Gubernur Panggil Pemuda-Pemudi Sulteng Membangun Indonesia

“Komposisi orangnya, berdasarkan usulan dan kesepakatan masing-masing partai koalisi,” imbuhnya.

Tidak hanya itu, dia mengatakan, para kepala daerah dan wakil kepala daerah berasal dari Partai Koalisi Indonesia Maju, adalah juru kampanye, pun halnya dengan anggota DPRD Sulteng dan caleg DPR RI. (**/IKRAM)