PALU – Media Survei Indonesia (MSI), Kamis (03/12), merilis hasil survei elektabilitas pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu yang akan bertarung pada Pilkada serentak, 9 Desember Tahun 2020 ini.
Dari hasil dari survei yang dilakukan pada bulan November 2020 ini, perolehan dukungan empat pasangan calon cenderung berimbang. Tidak ada pasangan calon yang dominan.
Data MSI menunjukkan, pasangan nomor urut 1 Hadianto Rasyid-Renny Lamadjido meraih angka 24,3 %, pasangan nomor urut 2 Aristan-Wahyudin di angka 22,8 %, nomor urut 3 Hidayat-Habsa 22,0 %. Hanya pasangan nomor urut 4 Imelda-Arena yang agak tertinggal jauh yakni di angka 13,2 %.
Menurut Direktur MSI, Asep Rohmatullah, semua kandidat masih memiliki kesempatan yang sama untuk menang.
“Posisi Kota Palu masih berimbang. Kalau kita bilang hasil survei untuk Pilwakot Palu ngeri-ngeri sedap. Belum bisa ditentukan siapa yang bisa memenangkan Pilkada,” tuturnya.
Kata dia, semua kandidat masih berpeluang meraih dukungan atau suara dari 17,7 persen pemilih yang belum menentukan pilihannya atau undecided voters.
“Masih ada undecided voters yang bisa diperebutkan para kandidat,” katanya.
Mantan Peneliti Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA itu menambahkan, jika dilihat dari tren dukungan, paslon nomor urut 1 mengalami lonjakan yang signifikan. Dari 10,9 persen di bulan September, meningkat menjadi 22,3 persen di Bulan November.
Kenaikan tren dukungan juga dialami pasangan nomor urut 2 dan 3.
“Sementara paslon nomor 4 stagnan, dari 13.5 persen di September ke 13,2 persen pada November,” kata Asep.
Survei ini sendiri menggunakan sampel 600 responden dalam jangka waktu 13 sampai 18 November 2020, menggunakan metode multistage random sampling (sampel acak bertingkat) dengan margin of error sekitar 4.1 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen.
MSI sendiri merupakan lembaga survei yang telah terdaftar di KPU RI dan KPU Provinsi Sulawesi Tengah.
Reporter : Irma
Editor : Rifay