SMK Negeri 3 Palu Pemenang SMK Skill Kontes 2023

oleh -

PALU – Ajang SMK Skill Kontes Binaan Yamaha 2023, telah berakhir, Kamis (21/9). Dalam kontes ini, SMK Negeri 3 Palu keluar sebagai juara 1. Selain itu SMK Negeri 3 juga berhasil meraih kategori The Pratice.

Atas prestasi tersebut Siswa SMK 3 Palu berhak mendapatkan bonus uang tunai sebesar Rp1.500.000 ditambah piala dan sertifikat. Disusul Juara 2 dari SMKN Labuan Kabupaten Donggala berhak mendapatkan bonus uang tunai 1.250.000, ditambah piala dan sertifikat, Juara 3 dari SMK BK Palu total bonus sebesar 1.000.000 ditambah piala dan sertifikat. Sementara untuk kategori The best teori diraih SMKN 6 Palu dan kategori The best measurement diraih siswa SMKN 1 Petasia Kabupaten Morowali Utara.

BACA JUGA :  Seluruh Kader NasDem Diinstruksikan Berjuang Menangkan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri

HRD manager CV Akai Jaya Motor Nelson Yones mengatakan, dalam kegiatan tersebut ke 10 peserta telah mengikuti tahapan ujian seperti ujian teori, ujian praktek dan ujian pengukuran, berlangsung sehari dan akan diumumkan pada sore tadi.

Nelson Yones mengatakan, pada prinsipnya lomba ini digelar sebagai bahan evaluasi dari pihaknya kepada SMK binaannya, apakah teori atau pembelajaran yang selama ini diberikan oleh Yamaha dapat diserap oleh para siswa-siswa tersebut.

Menurutnya, Jika dari lomba ini dilihat sekolah binaan itu tidak memperlihatkan kemajuan atau prestasinya mungkin dari pihaknya akan melakukan evaluasi lagi terhadap sekolah itu atau bisa jadi kami tidak tidak lagi memperpanjang kontrak kerjasama dari SMK itu tetapi nanti kami akan evaluasi dan lakukan diskusi kecil terhadap sekolah tersebut.

BACA JUGA :  Dandy Adhi Prabowo, Legislator Sulteng Pertama Reses di Biak dan Sayambongin

“Dalam lomba ini sportifitas yang dituntut dari sinilah adik-adik dilihat. Agar kedepannya akan seperti apa jika dari hal-hal kecil saja tidak sportif bagaimana kedepannya. Jadi harapan saya karena dalam pertandingan ini ada yang menang ada yang kalah, kepada pemenang jangan langsung merasa puas dengan pencapaian prestasi ini. Bisa jadi kedepannya juara itu akan bergeser ke SMK lainnya,” katanya.

Dia berharap prestasi ini dapat dipertahankan, dan menjadikan kegagalan ini sebagai memacu semangat untuk meraih berprestasi untuk kejuaraan kedepannya.

Reporter: IRMA
Editor: NANANG