SMA Al-Azhar Mandiri Palu Juara 1 Nasional Debat Bahasa Inggris

oleh -
Suasana penerimaan hadiah peraih juara di ajang Debat Bahasa Inggris antar pelajar SMA Tingkat Nasional atau National School Debating Championship (NSDC) Tahun 2023. (FOTO : Humas SMA Al-Azhar Mandiri Palu)

PALU – Siswa-siswi SMA Al-Azhar Mandiri Palu kembali mengukir prestasi gemilang di Tingkat Nasional.

Pada ajang Debat Bahasa Inggris antar pelajar SMA Tingkat Nasional atau National School Debating Championship (NSDC) Tahun 2023, yang dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia, SMA Al-Azhar Mandiri Palu meraih juara 1.

“SMA Al-Azhar Mandiri Palu diwakili Bintang, Thoriq, dan Zahra, serta didampingi guru pembimbing, Riana Dwi Pratiwi,” ucap Humas SMA Mandiri Palu, Akhlis Ihlas, di Palu, Selasa (10/10).

Kata Akhlis, sebelum ditetapkan sebagai pemenang, tim SMA Al-Azhar Mandiri Palu berhasil mengatasi tim-tim  kuat dari 37 provinsi di Indonesia, dan puncaknya berhasil mengalahkan tim Jawa Barat pada babak grand finasl yang digelar di Aula Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta, Jumat 6 Oktober 2023.

Menurut Akhlis, prestasi ini kali kedua SMA Al-Azhar Mandiri Palu meraih predikat tertinggi di ajang bergengsi Kemendikbudristek ini. Sebelumnya tahun 2013 untuk pertama kali meraih juara 1 Nasional NSDC yang digelar di Bogor kala itu.

“Selamat dan sukses untuk anakda Bintang, Thoriq, Zahra dan Guru pembimbing, Ibu Riana. Teruslah belajar untuk menjadi generasi emas Indonesia,” tutup Akhlis.

YAMIN