JAKARTA – Kabupaten Sigi sangat terbuka menyambut investor. Lebih khusus lagi yang sejalan dengan visi Pemerintah Daerah yaitu “Mewujudkan Kabupaten Sigi yang Berdaya Saing berbasis Agribisnis”.
“Pemda Sigi lebih fokus kepada investasi di Bidang Pertanian, Perkebunan, Peternakan, Perikanan, Pariwisata serta kegiatan-kegiatan Sentra Produksi Rakyat,” ungkap Wakil Bupati Sigi Samuel Yansen Pongi, yang menghadiri Central Sulawesi Investment Webinar Forum 2021, dalam rangka Perayaan Hari Ulang Tahun ke 57 Provinsi Sulawesi Tengah 2021, yang dilaksanakan Dinas Penanaman Modal dan PTSP Provinsi Sulawesi Tengah bekerjasama Kementerian Investasi/BKPM RI Kamis (27/05).
Wakil Bupati Samuel menyatakan, terkait acara Webinar Investasi tadi, kegiatan ini sangat bermanfaat, karena segala potensi investasi unggulan yang ada di setiap Kabupaten dan Kota dalam Provinsi Sulawesi Tengah telah terpetakan dengan akurat.
Sehingga dengan itu kata dia, investor yang berminat dapat berinvestasi dengan lebih spesifik.
Sebelumnya, meneteri Investasi/BKPM RI, Bahlil meminta daerah-daerah di Sulteng tidak mempersulit pengusaha. Karena hal itu mempesulit pertumbuhan ekonomi daerah.
Reporter: Hady