MOROWALI – Sebagai bentuk kesetiaan dan taat pada kepemimpinan Ketua Umum AHY, pengurus Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrat, Kabupaten Morowali mendatangi Kantor Kesbangpol dan KPU Morowali, Jum’at (12/03).
Kunjungan diawali pukul 09.00 wita ke kantor Kesbangpol Kabupaten Morowali yang diterima langsung oleh Sekretaris Kesbangpol, Kabid Poldagri dan jajaran staf lainnya. Setelah itu, bergerak ke KPU Morowali pada pukul 10.00 WITA dan diterima oleh Ketua dan Komisioner lainnya. Kedatangan mereka disambut baik oleh pimpinan kedua instansi tersebut.
Selaku Plt. Sekretaris DPC Demokrat Morowali, Ahcmad Efendi memimpin langsung jajaran Pengurus, dalam rangka menyerahkan salinan AD/ART Partai dan SK Pengurus DPC Partai Demokrat Morowali yang sah.
Achmad Efendi, secara tegas menyampaikan bahwa Partai Demokrat Morowali menolak KLB ilegal Deli Serdang dan pengurus Partai Demokrat Kabupaten Morowali solid dan setia mendukung Ketum AHY.
“Kami secara tegas menolak KLB illegal yang di gelar di Deli Serdang dan Kami tetap setia kepada Ketua Umum AHY,” katanya.
Sementara itu Nurhayati Muhamad, S.Pi.,mewakili Kepala Kesbangpol Morowali menyampaikan bahwa kunjungan tersebut akan segera dilaporkan kepada Kementerian Dalam Negeri bagian Politik Dalam Negeri.
“Kami akan langsung laporkan kepada Kementerian Dalam Negeri,” ujarnya.
Ketua KPU Morowali Ervan, SH, mengatakan, bahwa KPU bergerak sesuai dengan regulasi, dan saat ini tidak ada kepengurusan Demokrat yang lain di daerah Morowali selain yang diketuai oleh Syarifudin Hafid.
“Yang kami tau di Kabupaten Morowali kepengurusan DPC Partai Demokrat Kabupaten Morowali yang diketuai oleh bapak Syarifudin Hafid,” tandasnya.
Reporter : Haris
Editor : Yamin