Semua OPD di Donggala Diminta Tanam Sayuran di Pekarangan Kantor

oleh -

DONGGALA- Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Donggala menggelar acara pangan murah dan panen obor pangan lestari di halaman belakang kantor tersebut, Rabu (07/04).

Bupati Donggala, Kasman Lassa, mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Tanaman Pangan tersebut sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat.

“Apalagi akan memasuki bulan suci Ramadhan, sehingga dengan adanya pangan murah ini sangat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.

Bupati  memberikan apresiasi kepada Dinas Tanaman Pangan yang telah memanfaatkan pekarangan kantornya dengan menanam berbagai komoditas sayuran, yang sebentar lagi siap dipanen.

“Atas nama pemerintah, kami menginstrusikan kepada semua SKPD, agar memanfaatkan lahan pekarangan kantor untuk ditanami berbagai macam sayuran,” kata Kasman.

BACA JUGA :  Eks Napiter Ini Aktif Mengikuti Kegiatan yang Digelar LPMS dan The Habibie Center

Pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Donggala, Sofyan Daeng Malaba, menyampaikan, kegiatan pangan murah baru pertama kali digelar.

Kata dia, kegiatannya berupa penyediaan komoditas atau pangan yang disubsidi dengan harga yang tentunya tidak sama dengan harga yang ada di pasaran.

Reporter : Jamrin AB
Editor : Rifay