Semua Kelurahan di Palu akan Dibangunkan Lapangan Sepak Bola

oleh -

PALU – Petahana Calon Wali Kota Palu, Hidayat berjanji akan lebih memberikan perhatian pada dunia olah raga, jika dipercayakan kembali untuk memimpin Kota Palu pada periode berikutnya.

Salah satu bidang olah raga yang akan mendapatkan perhatian serius adalah sepak bola. Upaya itu akan dilakukan dengan membangunkan lapangan sepak bola di seluruh kelurahan yang ada di Kota Palu.

“Guna mendorong prestasi olah raga, khususnya sepak bola di daerah kita ini, maka ke depan ini harus diseriusi dan segera kita perbaiki. Saya target hanya 2 tahun saja di 46 kelurahan yang ada di Kota Palu sudah terbangun lapangan sepak bola,” kata Hidayat saat meninjau salah satu lapangan sepak bola yang sedang dibangun Pemerintah Kota (Pemkot) Palu.

BACA JUGA :  Desa Toini Dapat Tambahan Alokasi Kinerja DD Rp258.510 Juta

Tentunya, kata dia, untuk memulainya, maka semua lurah dan camat diharapkan menyiapkan lahan.

“Lapangan ini iuga akan menjadi ruang edukasi di kelurahan sehubungan mitigasi bencana,” jelasnya.

Reporter : Hamid
Editor : Rifay