PARIMO – SD Inpres Tolai, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), mematangkan kesiapan Assesment Nasional Berbasis Komputer (ANBK).

Kesiapan itu terlihat dengan penyiapan SOP yang telah disusun oleh pihak sekolah, menjelang pelaksanaan ANBK pada Oktober mendatang.

Kepala SD Inpres Tolai, I Dewa Putu Suka, mengatakan, panitia ANBK sudah meneliti jadwal yang diberikan dari pusat, setelah mengetahuinya  kemudian langkah yang diambil yakni menyiapkan hal-hal yang berkaitan dengan ANBK.

“Ada sebanyak 39 orang siswa yang akan mengikuti ANBK, tinggal melihat juknis berikutnya, apakah mengikutkan seluruhnya atau tidak, akan tetapi pada dasarnya kami siap melaksanakannya,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, saat ini pihkanya menunggu keputusan dari pusat, seperti tahun-tahun sebelumnya penentuan siswa2 yang ikut ANBK.

Kata dia, tujuan ANBK itu sendiri untuk mendapatkan gambaran tentang kualitas pendidikan di satuan Pendidikan, karena hasilnya ini akan berhubungan dengan lapor pendidikan.

“Disamping itu juga ada gambaran personalianya dan lingkungan pendidikan, sehingga akan tergambarkan kualitas pendidikan pada satuan Pendidikan itu sendiri,” Jelasnya.

Ia menambah, kesiapan menjelang ANBK berupa teknisi, pengawas, fasilitas dan administrasi sudah disiapkan, terdapat 15 unit komputer yang disiapkan oleh sekolah dalam pelaksanaan nantinya.

Reporter: Mawan
Editor : Yamin