PALU – Bangun Muslim Cendekia (BMC) Peduli kembali menebar kepedulia dengan program Membagikan Semangat (sembako murah dan hemat) untuk dhuafa.
Pada moment perdana ini menyasar lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Kawasan Kawatuna Kota Palu.
Pada lokasi TPA ini dihuni oleh lebih dari 30 KK. Penghasilan sehari-hari mereka diperoleh dari mengolah sampah-sampah di sekitarnya.
Salah satu warga mengatakan, bahkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masih dari jauh dari cukup.
Melihat kondisi inilah BMC Peduli menggagas program semangat untuk para dhuafa, untuk meringankan beban mereka. Apalagi dalam menyambut bulan suci Ramadhan, yang biasanya harga-harga sembako akan mengalami kenaikan harga.
Founder BMC Peduli, Muhajrin Suleman mengatakan, dengan program ini diharapkan dapat memberikan kebahagiaan dan kelapangan bagi para dhuafa.
“Serta menjaga martabat sesama manusia dari sekedar meminta-minta. Semoga Allah selalu melapangkan rezki dan keberkahan bagi para donatur dan relawan. Kita peduli, kita berbagi, hingga akhir nanti,” kata Muhajrin.
Sebelumnya, pada Jum’at pekan lalu, BMC Peduli juga menggelar aksi ke 106. Lokasi penyaluran berada di Desa Beka, Kabupayen Sigi, dengan jumlah 15 paket untuk warga penyintas banjir lumpur khususnya di RT 10 dan 11.
Muhajrin menyampaikan, distribusi paket diberikan untuk 9 KK dan 1 dapur umum. Dengan kondisi penerima manfaat mulai dari lansia, penyandang disabilitas serta warga yang terkena dampak terparah dari banjir lumpur. ***