Safari Politik di TPQ Labuan, Rendi-Hasan Disambut Dengan Shalawat

oleh -
Pasangan Rendi Lamajido dan Hasan Lasiata saat menyambangi anak-anak di TPQ Ar-Rahmah, Rabu (16/09) (FOTO : SAFA'AD)

TOUNA – Ratusan anak-anak di Taman Pengajian Al-Quraan (TPQ) Ar-Rahmah Desa Labuan, Kecamatan Ratolindo menggemakan shalawat menyambut kedatangan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tojo Una-Una, Rendi Lamajido dan Hasan Lasiata

Paslon Bupati dan Wakil Bupati yang diusung PDIP, PKB, PPP, PBB dan PKS itu mengaku terharu dengan cara penyambutan itu.

“Saya terharu ketika mendengarkan lantunan shalawat yang dibacakan puluhan anak-anak di TPQ menyambut kehadiran saya, inilah alasan saya untuk maju sebagai Calon Bupati, karna berangkat dari niat akan berkomitmen memperhatikan TPQ seperti ini, sebab disini adalah dasar anak-anak kita untuk mempermantap dalam membaca Al-Qura’an,” aku Rendi Lamajido.

Olehnya kata rendi,  kunjunyanya itu bermaksud untuk menyerahkan bantuan kepada TPQ Ar-Rahman Desa Labuan, untuk mempermudah TPQ  dalam melaksanakan program-programnya.  

BACA JUGA :  Rakerda FKUB Sulteng Sukses Digelar, Bahas Misi Kerukunan Hingga Suksesi Pilkada Damai 2024

“Tugas saya membangun tempat ini agar lebih layak untuk anak-anak kita belajar Alqura’an. Semoga apa yang saya berikan bermanfaat bagi TPQ Ar-Rahman,” harapnya.

Dikesempatan itu, Rendi memohon kepada santri-santri di TPQ tersebut agar mendoakan dirinya, agar niat tulusnya maju di Pilkada 2020 dimudahkan oleh Allah SWT.

Reporter : Safaad
Editor : Yamin