PALU- Relawan Rusdy Mastura (RESTU) yakin pasangan nomor 2 calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura dan Ma’mun Amir, tanggal 9 Desember 2020 mendatang dipastikan akan meraih kemenangan mutlak.

Koordinator Umum RESTU, Reza Malik Akbar, mengatakan, Rusdy Mastura dan Ma’mun Amir merupakan tokoh yang punya rekam jejak sangat baik dan sudah dikenal luas di tengah-tengah masyarakat.

“Kehadiran beliau, Insya Allah mampu membawa Sulawesi Tengah lebih maju lagi dan sejahtera dari yang ada saat ini.  Pak Rusdy mastura adalah figur merakyat, pekerja keras dan jujur. Itu sudah dibuktikan saat memimpin pembangunan di Kota Palu,” ujar Reza Malik Akbar, ditemui Ahad malam kemarin (4/10) di sela-sela pertemuan.

Dia mengatakan, kehebatan dalam memimpin dari Rusdi Mastura sebagai wali kota sudah terbukti selama dua periode. Pada saat Palu, Sigi, Donggala terkena bencana besar pada akhir 2018, Rusdy Mastura dengan mandiri turun langsung ke masyarakat guna memberikan bantuannya dan mengayomi masyarakat yang terkena bencana.

“Rekam jejak itulah yang membuat RESTU ada untuk pak Rusdy Mastura dan RESTU berani menjadi garda terdepan untuk Pak Rusdy Mastura guna memenangankan di Pilkada 2020 ini,” yakin Reza.

RESTU percaya kepada Rusdy Mastura untuk memimpin Sulteng menjadi lebih baik, maju dan sejahtera. Terlepas dari figure yang sudah menua, mereka tetap percaya Rusdy Mastura mampu menjadi gubernur Sulteng dengan amanah dan bijaksana, serta tentunya merakyat.

Dalam pertemuan bersama seluruh koordinator wilayah, pada Rabu mendatang, RESTU mengagendakan akan melakukan tatap muka bersama calon gubernur nomor urut 2 ini, berorasi dan sekaligus melakukan pengukuhan kepengurusan RESTU bertempat di Zona Cafe jalan Emi Saelan, Palu Selatan.

Reporter: Irma
Editor: Nanang