PALU – Guna meningkatkan penguatan perekonomian masyarakat, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palu, Armin ST mengajak masyarakat untuk membentuk Kelompok Usaha Bersama (KUBE).
Ajakan itu disampaikan Armin saat menjaring aspirasi (Reses), di Kelurahan Tatura Selatan, Kecamatan Palu Selatan, Rabu (16/11) malam.
Kata Armin, pembentukan KUBE tidak hanya sekadar memudahkan pemerintah dalam memberikan bantuan. Namun juga memudahkan dalam proses monitoring serta evaluasi terkait perkembangan usaha masyarakat.
“Tidak perlu banyak anggotanya, yang penting mau bekerja dan serius dalam bidang usaha yang dibuat. Insya Allah saya akan perjuangkan melalui lembaga, usulan bantuan KUBE yang bapak ibu usulkan,” kata Armin.
Dalam prosesnya, Armin menggunakan sistem kuesioner untuk menyerap aspirasi warga. Hal itu digunakannya, karena ia harus meninggalkan lokasi reses lebih awal karena harus menghadiri takziah.
Namun Politisi Gerindra itu berjanji, usulan warga yang disampaikan tertulis itu akan diperjuangkan melalui kelembagaan.
“Tanpa mengurangi rasa hormat saya harus pamit duluan. Saya harus menghadiri Takziah. Tapi bapak ibu isi saja kuisionernya, saya akan perjuangkan apa yang bapak ibu sampaikan,” tandasnya. (YAMIN)