Pustara Pertama di Palu Segera Beroperasi

oleh -
Peninjauan Puskesmas sementara di Kelurahan Mamboro oleh Sekdis Kesehatan Kota Palu, Ilham Arsyad, Selasa (25/02). (FOTO: MAL/HAMID)

PALU – Puskesmas sementara (Pustara) yang didirikan PT VALE di Kelurahan Mamboro, segera dioperasikan.

Selasa (26/02) kemarin, Sekretaris Dinas (Sekdis) Kesehatan Kota Palu, Ilham Arsyad bersama rombongan telah meninjau langsung kelayakan puskesmas yang pertama kalinya dibangun di Kota Palu tersebut.

Menurut Ilham, Puskesmas sementara yang berlokasi di area hunian sementara (huntara) tersebut, berbentuk semi permanen dengan ruangan yang cukup memadai dan lengkap.

“Usai kunjungan kita telah melaporkan kepada Sekkot tentang kesiapan penggunaan gedung yang pada dasarnya sudah rampung namun masih ada kendala soal listrik yang belum sesuai kebutuhan. Namun sedang diupayakan oleh pihak yang bersangkutan,” ujarnya.

Di kesempatan yang sama, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Puskesmas Mamboro, Maman Hermana, mengaku sudah membicarakan sumber daya manusia (SDM) yang akan ditempatkan di puskesmas sementara tersebut.

BACA JUGA :  Bus Trans Palu Diluncurkan, Gratis untuk Tiga Bulan Pertama

“Saat ini kita memiliki sebanyak 53 pegawai, sudah termasuk dengan tenaga pengabdi,” kata Maman.

Untuk itu, pihaknya akan segera mengatur petugas yang akan menempati puskesmas sementara tersebut.

Dia menambahkan, dalam melayani kesehatan warga, pascabencana, pihaknya mempunyai petugas yang stand bye di posko pengungsian yang masing-masing mempunyai jadwal tugas.

“Dengan adanya puskesmas sementara ini, nantinya mereka yang stand bye di posko pengungsian akan digeser ke situ,” kata Maman.

BACA JUGA :  Logistik Surat Suara Pilkada Sulteng 2024 Tiba di Kantor KPU

Ke depan, kata dia, perlu dipikirkan lagi prasarana atau fasilitas alat kesehatan (alkes) yang akan dipakai di pustara tersebut.

“Keberadaan puskesmas sementara yang dekat dengan perumahan warga dan BTN ini juga sangat membantu warga, khususnya dalam mendekatkan pelayanan, karena Puskesmas Pembantu yang telah ada sebelumnya cukup jauh untuk bisa diakses oleh warga Kelurahan Mamboro,” tutupnya. (HAMID)