SIGI – Telah selesainya seluruh rangkaian Operasi Mantap Praja Tinombala 2020-2021, pengamanan tahapan Pemilukada Bupati dan Wakil Bupati sigi sampai dengan tahapan pelantikan Paslon terpilih, Polres Sigi menggelar apel konsolidasi berakhirnya Operasi Mantap Praja Tinombala 2020-2021 di halaman Mapolres Sigi, Senin (01/03).
Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Kapolres Sigi AKBP. Yoga Priyahutama, selaku Inspektur Upacara dan dikuti seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Tinombala 2020-2021 antara lain, 1 Pleton Gabungan PJU Polres Sigi dan Kapolsek Jajaran Polres Sigi, 1 Pleton Instansi TNI, 2 Pleton Sat Sabhara Polres Sigi, 1 Pleton Sat Lantas Polres Sigi, 1 Pleton Bhabinkamtibmas Polres Sigi, 1 Pleton Sat Intelkam Polres Sigi, 1 Pleton Gabungan Sat Reskrim dan Sat Narkoba Polres Sigi, 1 Pleton Satpol PP Kab Sigi, dan 1 Pleton Dishub Kab. Sigi
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Sigi Mohamad Irwan, Ketua DPRD Sigi Muhammad Rizal Intjenae, Dandim 1306 Donggala yang diwakili oleh Pabung Mayor inf. Tomy Harianto, Ketua Pengadilan Negeri Donggala yang diwakili Ibu Reski Andri Ananda, Ketua KPU dan Bawaslu Kabupaten Sigi serta unsur Pemda terkait Kabupaten Sigi.
Kapolres Sigi AKBP. Yoga Priyahutama selaku Inspektur Upacara menyampaikan bahwa, kegiatan apel konsolidasi diselengarakan sebagai analisa dan evaluasi akhir pasca pelaksanaan pengamanan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sigi Tahun 2020-2021 di wilayah Sigi, sejak tanggal 3 September 2020, dan berakhir ditandai dengan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sigi, pada Jum’at 26 Februari 2021.
Lanjut Kapolres Sigi, secara umum pelaksanaan pengamanan pemilihan bupati dan wakil.bupati tahun 2020-2021 di Sigi tidak ditemukan hal-hal yang menonjol, dan dapat menggangu kelancaran pelaksanaan kegiatan pesta demokrasi tersebut.
“Melalui apel konsolidasi ini diharapkan pelaksanaan pengamanan selanjutnya ataupun pengamanan-pengamanan lainnya ke depan, dapat dilaksanakan dengan baik, dan pengamanan yang telah usai dapat dijadikan sebagai pembelajaran untuk meningkatkan kinerja selanjutnya,” harap Yoga.
Lanjutnya, dia menghimbau kepada seluruh personil gabungan dalam penugasan pengamanan pemilu tahun 2020-2021 di wilayah Kabupaten Sigi, agar selalu menjaga soliditas dan kekompakan, dirinya juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi dan semangat seluruh personil, dalam mensukseskan Pilkad Serantak 2020 di kabupaten Sigi. Hady