PARIMO – Polisi Resor (Polres) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), menggelar operasi zebra tinombala tahun 2020. Berlokasi Bundaran Kantor Bupati setempat. Senin (26/10).
Kanit Dikyasa Polres Parimo, Bripka Sabri, ditemui di selah-selah operasi menyampaikan, operasi yang akan berlangsung hingga 8 November itu lebih memfokuskan pada jenis pelanggaran yang menjadi prioritas sasaran penindakan.
“Kami fokus pada pengendara melawan arus, tidak memakai helm, juga terkhusus kepada pelanggaran kasat mata, seperti kaca spion, plat nomor kendaraan dan surat-surat kendaraan,” ungkapnya.
Ia menyampaikan, pihaknya juga akan lebih fokus pada sosialisasi, serta pendidikan terkait lalu lintas kepada masyarakat.
“Satuan Lalu lintas Polres Parimo pada operasi zebra kali ini, lebih menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tertib berlalu lintas,” tuturnya.
Hal itu dilaksanakan, mengingat meningkatnya kasus kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) didaerah tersebut setiap tahunnya. Kata dia, pihaknya dibantu Samapta Polres Parimo dan satuan Provos.
Selain penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas, operasi ini juga terkait dengan himbauan pencegahan penyebaran covid 19 dan sosialisasi terkait Pilkada serentak 2020.
“Kami juga mensosialisasikan anjuran disiplin protokol kesehatan, dengan memasang stiker pencegahan pandemi covid-19 di beberapa kendaraan warga yang melintas,” tandasnya.
Reporter : Mawan
Editor : Yamin