Pilih Pemimpin Berdasarkan Gagasan Kuat

oleh -
Sekretaris Bidang Hikmah dan Kebijakan Publik Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Sulawesi Tengah, Adityawarman

DONGGALA- Sekretaris Bidang Hikmah dan Kebijakan Publik Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Sulawesi Tengah, Adityawarman, mengajak anak muda dan pemilih pemula untuk tidak memilih pemimpin yang menggunakan politik identitas sebagai alat kampanye.

Ia menekankan pentingnya memilih pemimpin berdasarkan gagasan yang konstruktif.

“Pemilih pemula harus cermat dalam memperhatikan calon pemimpin mereka. Pilihlah yang memiliki ide-ide untuk memajukan Kabupaten Donggala, dan hindari calon yang lebih menonjolkan identitas agama atau suku,” kata Adityawarman dalam keterangan tertulis di terima Media Alkhairaat.id, Selasa (2/7).

Menurutnya, penggunaan politik identitas, terutama yang menjatuhkan lawan dengan pesan-pesan identitas, tidak seharusnya digunakan. Ini adalah kesempatan bagi masyarakat Donggala untuk menggunakan hak pilih mereka dengan bijak, memilih pemimpin benar-benar mampu mewakili kepentingan dan aspirasi mereka.

BACA JUGA :  KPU Kota Palu Siap Gelar Debat Publik Pertama, Dibagi dalam Enam Segmen

Adityawarman juga mengajak masyarakat untuk menghindari politik identitas karena dampak negatifnya sangat besar. Ia berharap pilkada tersebut menjadi agenda yang penuh kegembiraan dan suka cita.

Reporter : **/IKRAM