Pemprov Sulteng Sambangi Gorontalo untuk Kesiapan Tuan Rumah PON

oleh -
Wakil Gubernur D Mamun Amir, Wakil Ketua TP. PKK Prov. Sulteng Halimah Mamun,  mengikuti malam Ramah Tamah bersama Pemerintah Prov. Gorontalo Gubernur Grontalo diwakili Sekda Prov. Darda Daraba, bertempat di Hotel Grand Q  Gorintalo, Senin (10/1). FOTO: IST

PALU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah berkunjung ke Pemerintah Provinsi Gorontalo, Senin (10/1). Kunjungan itu dalam rangka memantapkan tekad dan persiapan untuk menjadi tuan rumah bersama penyelenggaraan PON XXII tahun 2028 mendatang.

Pemrov Sulteng diwakili, Wakil Gubernur Ma’mun Amir. Ma’mun akan mengisi workshop persiapan PON tersebut, Selasa (11/1), di Grand Q Hotel Kota Gorontalo. Sementara itu, workshop ini juga akan dihadiri oleh Gubernur Gorontalo Rusli Habibi.

Kepala Biro ADM Pembangunan Provinsi Sulteng Edy Nicolas Lesnusa mengatakan, wakil gubernur dan rombongan sudah berangkat ke Gorontalo lewat perjalanan darat Ahad (9/1) kemarin. Mereka tiba di Gorontalo Senin (10/1) pagi tadi.

“‘Wagub berpesan semoga niat bersama gubernur Sulawesi Tengah  dan gubernur Gorontalo dapat terwujud. Karena kegiatan ini dapat memacu pembangunan infrastruktur daerah dan sebuah kepercayaan dari pemerintah pusat untuk Sulawesi Tengah dan Gorontalo,  sehingga perlu persiapan yang baik dan matang untuk melaksanakan event olahraga yang bertarap nasional,” kata Edy.

BACA JUGA :  Pilbup Touna, Berkas Pendaftaran Pasangan Rendy-Taslim Dikembalikan

Sementara dalam pertemuan tersebut Mamun Amir, didampingi Wakil Ketua TP. PKK Halima Mamun, Kadis Pemuda dan Olahraga Irfan, Ketua KONI Sulteng Nizar Rahmatu, Wakil Sekretaris dan  Bendahara KONI Provinsi Sulawesi Tengah dan beberapa pejabat lainnya.

Reporter: Irma
Editor: Nanang