Pemprov Sulteng Rapat Persiapan Kunjungan di Lokasi Pengembangan Pangan Nusantara

oleh -
Suasana rapat persiapan kunjungan di lokasi pengembangan kawasan pangan Nusantara, di Kantor Gubernur Sulteng, Selasa (4/4) (FOTO : IST)

PALU – Pj. Sekdaprov Ir. H. M. Faisal Mang, mewakili Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng)  direncanakan akan melakukan kunjungan di lokasi pengembangan kawasan pangan nusantara, di Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala, Selasa (5/4).

Rencana itu telah dimatangkan dalam rapat persiapan kunjungan tersebut, di Kantor Gubernur Sulteng, Senin (4/4).

Berdasarkan keputusan rapat, Faisal Mang akan didampingi Bupati atau Wakil Bupati Donggala, Camat Dampelas,Tenaga Ahli Gubernur, M. Ridha Saleh, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Dr. Rudi Dewanto. Kadis Cipta Karya dan SDA, Ir. Abd. Razak, Kadis Bina Marga dan Penataan Ruang, Syaifullah Djafar. Kadis Tanaman Pangan dan Holtikultura, Nelson Metumbuh. Kadis Kelautan dan Perikanan Moh. Arif Latjuba. Kadis Lingkungan Hidup, M. Sadly Lesnusa. Kepala Bappeda, Christina Shandra Tobondo, dan pejabat terkait lainnya.

BACA JUGA :  Rutan Donggala Resmi Raih Sertifikat Halal

Menurut  Faisal Mang, Lokasi kawasan pangan Nusantara di Kecamatan Dampelas direncanakan memiliki luas lahan 1.123 hektar. Alokasi lahan dimaksud, direncanakan berada di sebagian Desa Talaga, Desa Sabang dan Desa Tambayang Kabupaten Donggala.

Kata Faisal, nantinya di lokasi tersebut akan ditanami aneka tanaman holtikultura berupa cabe, tomat, jagung, durian, kedelai dan sebagainya, sebagai daerah penunjang IKN. Mengingat Provinsi Sulteng direncanakan sebagai daerah lumbung pangan IKN sesuai arayhan Presiden RI, Joko Widodo.

BACA JUGA :  Cagub Sulteng Ahmad Ali Ajak Masyarakat Bijak Memilih Pemimpin dan Ingatkan Bahaya Politik Uang

“Tentu saja, rencana kawasan pangan nusantara akan menciptakan lapangan kerja khususnya masyarakat pemilik lahan, serta masyarakat sekitar yang akan meningkatkan kesejahteraan, dan menurunkan angka kemiskinan serta pengembangan infrastruktur sebagaimana visi misi Gubernur Sulawesi Tengah,” katanya.

Dia menjelaskan, Presiden Ir. Joko Widodo direncanakan akan mengunjungi kawasan pangan nusantara tersebut. Tiga agenda utama Presiden dalam kunjungan tersebut yakni,  peresmian lahan, penanaman bibit, serta pembagian sertifikat bukti kepemilikan lahan. (YAMIN)