SIGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi melaunching program penanaman 5000 pohon tiap desa, pekan lalu. Program itu dimulai dari Desa Karunia, Kecamatan Palolo. Kegiatan ini sekaitan dengan salah satu program unggulan Pemkab Sigi, yakni Sigi Hijau.
Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Sigi Moh Irwan Lapatta, Anggota Komisi I DPRD Sigi Alobua Rangan, Kapolres Sigi, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Mohamad Afit Lapakarate, sejumlah kepala OPD, Camat Palolo, Camat Nokilalaki, serta masyarakat Kecamatan Palolo.
Menurut Bupati Sigi, Moh Irwan Lapatta, program tersebut sebagai bentuk perhatian pemerintah untuk mengantisipasi datangnya bencana alam. Selain itu agar generasi masa depan dapat merasakan manfaatnya, sebagai warisan yang harus dijaga dan tidak kalah pentingnya sebagai sumber pendapatan masyarakat desa setempat.
“Pemerintah dan seluruh masyarakat Kabupaten Sigi dapat bekerja sama untuk menjaga dan melestarikan alam sekitar, agar hasilnya dapat dirasakan oleh masyarakat itu sendiri. Untuk itu dengan sendirinya Program Sigi Hijau ini dapat berjalan beriringan dengan program Sigi Masagena,” katanya.
Pada kesempatan itu, Bupati Sigi juga menyempatkan diri berdialog dengan warga setempat, terkait pengembangan Program Sigi Hijau di wilayah Kecamatan Palolo dan Nokilalaki. (HADY)