SIGI – Pemerintah Daerah Sigi melalui Dinas PUPR Sigi telah melakukan perbaikan atas runtuhnya jembatan lingkar luar jalan poros Palu-Palolo, yang terputus beberapa hari lalu di Desa Pombewe.
Keterangan itu disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Sigi, Imran Latjedi yang mengawasi perkembangan perbaikan jalan tersebut, Sabtu (4/9).
“Dengan menggunakan alat berat, pemasangan gorong gorong sudah dilakukan, dan kita berharap jembatan yang putus tersebut nantinya dapat di lalui kembali,” kata Imran.
Imran bersama Kadis PUPR Sigi yang meninjau langsung perkembangan pekerjaan perbaikan jembatan tersebut, mengucapkan terimakasih pada Pemda Sigi. Sebab jembatan itu lanjutnya, merupakan salah satu akses vital bagi masyaraka yang mengangkut hasil pertanian dan perkebunan, baik dari Kecamatan Palolo maupun sebaliknya.
Dirinya juga menyampaikan pada masyarakat, agar tetap selalu waspada dengan melihat kondisi curah hujan yang terus melanda wilayah Sigi. Sebab, di sejumlah desa lain terdampak banjir. Banjir itu mengakibatkan beberapa rumah warga serta fasilitas umum lainnya menjadi rusak.
“Kita ketahui beberapa titik di wilayah Sigi terjadi musibah. Olehnya masyarakat untuk tetap waspada dan berkoordinasi dengan Pemdes setempat, bila terjadi hal hal lain sehingga segera tertangani,” kata Imran.
Reporter: Hady
Editor: Nanang