SIGI – Semakin meningkatnya angka positif covid-19 di wilayah Sigi, sejumlah persiapanpun dilakukan oleh Pemda Sigi. Salah satunya membangun tenda sebagai tempat perawatan terhadap pasien yang terpapar positif covid-19.
Sejumlah tenda tersebut telah dibangun di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Torabelo, Desa Sidera, Kecamatan Sigi Kota.
Salah seorang tenaga kesehatan RSUD milik pemerintah Sigi itu, membenarkan adanya pembangunan tenda oleh pihak rumah sakit yang diperuntukan bagi pasien terpapar positif covid-19.
“Tenda sementara ini dibangun yang di peruntukan bagi pasien yang positif covid-19,” singkatnya Sabtu (24/07).
Pantauan media ini, tenda yang terbangun untuk pasien covid – 19 itu, bertempat di halaman RSUD Torabelo.
Diketahui saat ini data positif covid – 19 untuk Kabupaten Sigi sesuai data Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah sudah mencapai 400 lebih.hady