Pemanjat Kota Palu Ukir Prestasi di Ajang Panjat Tebing se-Indonesia Timur

oleh -
Pemanjat tebing asal Kota Palu. (FOTO: IST)

PALU – Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kota Palu sukses membawa nama daerah di ajang lomba panjat tebing se Indonesia Timur yang dilaksanakan oleh Mahasiswa Islam Pencinta Alam (MIPA) STAIN Pare-Pare tanggal 7 sampai 11 November 2017 lalu.

Dalam event melombakan empat kategori, yakni umum putri, umum putra, pelajar putri dan pelajar putra. Hanya kategori umum putri yang gagal diraih.

“Alhamdulillah, kategori umum putra atas nama Indra Dwi Candra juara II, pelajar putri atas nama Devi Rizki Milenia juara III dan Pelajar Putra atas nama Ivan Alana juara III,”ujar Ketua FPTI Kota Palu, H. Nanang dihubungi Via Ponsel, Selasa (14/11).

Pria yang akrab disapa Nanang itu mengatakan, capaian itu merupakan bukti bahwa pemanjat di Kota Palu memiliki potensi besar untuk bersaing ketingkat selanjutnya. Olehnya pihaknya akan terus berupaya melakukan pembinaan secara berkelanjutan agar kemampuan yang sudah dimiliki terus dikembangkan.

BACA JUGA :  Gawat! 9 Kali Adendum Proyek Rehab Rekon Untad Senilai Rp 279 Miliar Diduga Alami Masalah Serius

“Mereka adalah aset daerah yang harus kita jaga, FPTI akan terus mengasah kemampuan atlit-atlit yang ada,”terangnya.

Nanang mengaku baru-baru ini FPTI pusat mendapuk Sulteng sebagai tuan rumah di event panjat dinding tingkat nasional. Olehnya FPTI Kota Palu akan terus mempersiapkan atlit untuk ambil bagian dalam event tersebut.

“Even nasional didepan mata, kita akan menjadi tuan rumah sehingga kita harus serius mempersiapkan diri, Insyaallah kita tidak hanya sebagai peserta pelengkap saja tapi harus mampu mengukir prestasi gemilang,”tandasnya. (YAMIN)